Home Kota Makassar Wakil Wali Kota Makassar Buka Orientasi Dokumen RPJMD dan Renstra Perangkat Daerah

Wakil Wali Kota Makassar Buka Orientasi Dokumen RPJMD dan Renstra Perangkat Daerah

74
0

makassarnewsclick.com- Makassar– Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, secara resmi membuka Orientasi Dokumen Perencanaan Pembangunan Daerah, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Makassar, serta Rencana Strategis (Renstra) Perangkat Daerah Tahun 2025-2029. Kegiatan ini menjadi langkah awal dalam menyusun arah kebijakan pembangunan yang selaras dengan visi-misi pemerintahan Mulia.

Dalam sambutannya, Aliyah Mustika Ilham menegaskan pentingnya sinkronisasi RPJMD dengan visi-misi pemerintah daerah untuk memastikan program pembangunan berjalan efektif dan berdampak langsung bagi masyarakat.

“RPJMD ini harus disusun sejalan dengan visi-misi pemerintahan kami. Terlepas dari janji politik, ini adalah komitmen kami kepada masyarakat Kota Makassar,” ujar Aliyah Mustika Ilham.

Foto Bersama Wakil Wali Kota Makassar dan Jajarannya.// 📸 (Rza Arifuddin)

Aliyah Mustika Ilham juga menekankan bahwa tanpa koordinasi dan sinergi yang baik dengan seluruh perangkat daerah, implementasi program pembangunan dapat terhambat dan berpotensi menurunkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah.

Sebagai bagian dari prioritas 100 hari kerja awal pemerintahan Mulia, sejumlah program unggulan telah disiapkan, termasuk seragam sekolah gratis dan pembebasan iuran sampah. Program-program tersebut akan dibahas dalam rapat paripurna DPRD sebelum direalisasikan.

“Kami ingin memastikan program ini tidak hanya memberikan manfaat langsung bagi warga, tetapi juga melibatkan UMKM lokal dalam penyediaan seragam sekolah, sehingga roda ekonomi daerah dapat terus berputar,” tambahnya.

Dengan dibukanya orientasi ini, Pemerintah Kota Makassar menegaskan komitmennya untuk membangun tata kelola pemerintahan yang transparan, partisipatif, dan berorientasi pada kesejahteraan masyarakat.