makassarnewsclick.com- Makassar– Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin dan Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham meresmikan Masjid Barakatul Ilham yang berlokasi di Jalan Topaz Raya pada Sabtu, 01/03/25. Acara peresmian ini diawali dengan shalat Ashar berjamaah dan dilanjutkan dengan sambutan dari pemrakarsa pembangunan masjid, Ilham Arief Sirajuddin.
Dalam sambutannya, Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin menyampaikan rasa syukur atas pembangunan masjid ini serta pentingnya peran masjid dalam membangun generasi berkualitas di Kota Makassar. Ia juga menuturkan dengan nada bercanda bahwa dirinya masih merasa terkejut telah dipercaya menjadi wali kota.
“Terkadang saya masih kaget dan bertanya, wali kota betul ma ini kah?” ujarnya yang disambut tawa para jamaah yang hadir.

Munafri juga mengajak masyarakat untuk terus memberikan masukan dan saran kepada pemerintah kota, termasuk dari para tokoh senior seperti Ilham Arief Sirajuddin serta Ustaz Das’ad Latif yang turut hadir dalam acara tersebut.
Sebagai bentuk dukungan terhadap kelanjutan pembangunan masjid Barakatul Ilham, Ketua Yayasan Bosowa, H. Aksan Mahmud, menyerahkan bantuan dana sebesar Rp50 juta melalui pak Appi. Wali Kota Makassar juga menegaskan bahwa Pemkot Makassar akan terus mendukung pembangunan dan pengelolaan masjid di kota ini agar dapat menjadi pusat pembinaan umat yang berkualitas.
“Kami dari Pemkot Makassar akan terus memberikan dukungan kepada semua masjid-masjid yang ada di kota makassar agar dapat menjadi tempat ibadah yang nyaman dan juga menghasilkan generasi yang berkualitas,” tambah Munafri.
Setelah sambutan, peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Wali Kota Makassar dan Ilham Arief Sirajuddin. Acara dilanjutkan dengan ceramah dari Ustaz Das’ad Latif yang memberikan pesan kepada Wali Kota Makassar agar selalu mengedepankan sikap rendah hati dan melibatkan para cendekiawan dalam mengambil keputusan.
“Pak Appi, contohlah Pak Ilham, orangnya sombere’ dan sederhana. Kalau Pak Appi ingin membuat sesuatu, ajaklah para cendekiawan,” pesan Ustaz Das’ad Latif.
Acara peresmian ini turut dihadiri oleh jajaran SKPD Kota Makassar, tokoh agama, serta masyarakat yang turut menyaksikan momen bersejarah bagi keberadaan Masjid Barakatul Ilham.