makassarnewsclick-Makassar- Dr. H. Ilham Arief Sirajuddin (IAS), Wali Kota Makassar Periode 2004-2014, turut memperingati Hari Jadi Nahdlatul Ulama (NU) yang ke-102 pada Rabu, 16 Rajab 1446 H, bertepatan dengan 2025 M. Kamis, 16/01/2025
Ilham Arief Sirajuddin menyampaikan apresiasinya terhadap kontribusi besar NU dalam memperkuat persatuan umat Islam dan bangsa Indonesia.
“Nahdlatul Ulama bukan sekadar organisasi keagamaan, tetapi juga pilar penting dalam menjaga moderasi Islam, toleransi, dan kebersamaan di tengah keberagaman bangsa kita,” ujarnya.
Sebagai organisasi Islam terbesar di Indonesia, NU telah menunjukkan peran aktifnya dalam menciptakan harmoni sosial dan memperjuangkan keadilan bagi masyarakat. Berdiri sejak 16 Rajab 1344 H (31 Januari 1926 M), NU terus konsisten menjadi garda terdepan dalam menguatkan ajaran Agama Islam yang moderat dan inklusif.
Ilham Arief Sirajuddin juga mengajak masyarakat untuk terus mendukung peran NU dalam membangun peradaban bangsa.
“Kita harus bersama-sama menjaga semangat dan nilai-nilai perjuangan yang telah diwariskan oleh para pendiri NU, agar menjadi kekuatan besar untuk mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan berkeadilan,” tambahnya.
Peringatan Hari Jadi NU ke-102 ini menjadi momentum penting untuk merefleksikan kontribusi NU dalam membangun bangsa serta memperkuat komitmen umat dalam menegakkan ajaran Islam yang rahmatan lil alamin.